Prediksi Liga Italia Fiorentina vs Inter Milan: Momen Kebangkitan Armada Inzaghi
Fiorentina (4-3-3): Terraciano; Biraghi, Igor, Martinez Quarta, Dodo; Bonaventura, Mandragora, Amrabat; Kouamé, Cabral, González
Inter Milan (3-5-2): Onana; de Vrij, Acerbi, Kriniar; Dimarco, Alhanoglu, Mkhitaryan, Barella, Dumfries; Džeko, Martinez
Player to Watch:
Fiorentina: Christian Kouame
Penyerang muda Fiorentina, Christian Michael Kouamé Kouakou diprediksi akan kembali menjadi ujung tombak saat bersua Inter Milan di kompetisi Liga Italia 2022/23.
Fleksibilitas Kouame di lini depan, baik di sektor sayap maupun penyerang tengah, membuat mantan pemain Inter Milan ini selalu diandalkan, walau ia jarang bermain fulltime.
Christian Kouame sudah mengantongi dua gol dari sembilan penampilannya bersama Fiorentina di Serie A. Ia juga berkontribusi lewat satu assist ke gawang Cremonese.
Inter Milan: Lautaro Martinez
Lini pertahanan Fiorentina harus waspada, karena Lautaro Martinez, penyerang gacor Inter Milan berpaspor Argentina, kini siap mengoyak gawang mereka kapan saja.
Lautaro Martinez menjadi salah satu top skorer Inter Milan musim ini. Penyerang 25 tahun itu berhasil membukukan empat gol dan satu assist di ajang Liga Italia 2022/23.
Belum lagi di Liga Champions 2022/23, Lautaro Martinez juga menjadi salah satu striker yang paling diwaspadai, walaupun ayah satu anak itu baru mencetak satu gol.