Liga Indonesia

Kaesang Pangarep Bongkar Sosok di Balik Akun Mafia Wasit, Ternyata dari Persis Solo?

Minggu, 23 Oktober 2022 16:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pemilik klub Persis Solo Kaesang Pangarep menghadairi acara Kongres PSSI 2021 di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (25/05/21). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pemilik klub Persis Solo Kaesang Pangarep menghadairi acara Kongres PSSI 2021 di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (25/05/21).

FOOTBALL265.COM - Kaesang Pangarep membongkar sosok di balik akun Twitter yang cukup populer, @MafiaWasit. Apakah benar jika ia adalah orang dari Persis Solo?

Sebagaimana diketahui, Kaesang Pangarep adalah Direktur Utama Persis Solo. Setelah berjuang dari Liga 2 2021, tahun ini Laskar Sambernyawa promosi ke Liga 1 2022-2023.

Namun, Tragedi Kanjuruhan yang memakan ratusan korban jiwa, membuat Liga 1 2022-2023 dihentikan untuk proses penyidikan, juga menghormati korban dan keluarganya.

Sejumlah pihak meminta Ketua Umum PSSI, Moch. Iriawan beserta jajaran Exco untuk mundur sebagai bentuk tanggung jawab.

Salah satu sosok yang cukup vokal dalam menyuarakan tuntutan itu adalah Kaesang Pangarep, yang termasuk sebagai salah satu voters dalam Kongres Luar Biasa (KLB).

Namun, sampai saat ini Moch. Iriawan dan jajaran Exco PSSI masih belum memenuhi tuntutan tersebut. Mereka mengaku akan bertanggung jawab dengan cara lainnya.

Di sisi lain, salah satu akun media sosial yang kerap kali kontra dengan berbagai kebijakan PSSI dan timnas Indonesia, adalah akun Twitter @MafiaWasit.

Akun ini sudah memiliki lebih dari 350.000 pengikut, bahkan juga merilis merchandise, mengingat banyaknya basis fans mereka.

Pun ketika ada pembahasan soal sepak bola di kalangan massa, sejumlah suporter langsung 'mengadu' ke akun Mafia Wasit untuk dibahas dengan sudut pandangnya.

Seperti baru-baru ini, ada pembahasan soal  Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona, yang potretnya memenuhi satu halaman koran, mengalahkan tokoh penting lain.