FOOTBALL265.COM - Tragedi Kanjuruhan yang terjadi selepas Derby Jatim antara Arema FC versus Persebaya Surabaya Sabtu (1/10/22), berimbas besar terhadap kelangsungan kompetisi.
Pemerintah dan PSSI pun sudah memutuskan bahwa semua kompetisi sepak bola, baik Liga 1, Liga 2, maupun Liga 3, harus berhenti hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
NZR Sumbersari yang notabene kontestan Liga 3 musim ini tak luput dari imbas Tragedi Kanjuruhan. Juara Liga 3 2021 zona Jawa Timur itu dibuat bingung menanti kelanjutan kompetisi.
"Tapi tragedi kemarin kan musibah, kita semua tidak tahu akhirnya ada kejadian seperti ini," beber Owner NZR Sumbersari, Wibie Dwi Andriyas, kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Kamis (27/10/22).
Dia pun menegaskan, aspek kemanusiaan kini menjadi prioritas utama. Terlebih, NZR Sumbersari juga menjadi bagian kebanggaan Arek-Arek Malang.
"Kemanusiaan saat ini sangat penting, dibanding urusan sepak bola. Sehingga, kami akan menunggu saja kapan informasi terkait kelanjutan kompetisi Liga 3," ujar Wibie.
"Sedangkan di sisi lain, kami juga mendukung upaya berbagai pihak untuk mengusut Tragedi Kanjuruhan hingga tuntas," cetus pengusaha asli Malang itu.
Sehingga, pihaknya sejauh ini hanya bisa mengupayakan opsi terbaik bagi klub. Yaitu dengan tetap menjalankan aktivitas sepak bola sebagai upaya persiapan menuju kompetisi.
Kendati pada sisi yang lain, nasib kompetisi khususnya Liga 3 juga tak kunjung jelas. Kompetisi kasta ketiga itu turut tertunda sejak rencana kick-off pada akhir September lalu.
"Tim tetap beraktivitas sebagai persiapan menatap kompetisi. Sambil kita menunggu kepastian kick-off dari PSSI kapan Liga 3 bergulir," imbuh Wibie Dwi Andriyas.