In-depth

Deretan Statistik Menarik Jelang Laga Inter vs Sampdoria di Liga Italia

Sabtu, 29 Oktober 2022 11:08 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Daniele Mascolo
Berikut sejumlah statistik menarik jelang pertandingan Liga Italia antara Inter vs Sampdoria, Minggu (30/10/22) dini hari WIB. FOTO: REUTERS/Daniele Mascolo. Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Berikut sejumlah statistik menarik jelang pertandingan Liga Italia antara Inter vs Sampdoria, Minggu (30/10/22) dini hari WIB. FOTO: REUTERS/Daniele Mascolo.

FOOTBALL265.COM - Berikut sejumlah statistik menarik jelang pertandingan Liga Italia antara Inter vs Sampdoria, Minggu (30/10/22) dini hari WIB.

Saat Inter Milan sudah mencatatkan lima kemenangan dari enam pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, Sampdoria justru baru ‘mentas’ dari keterpurukan.

Pasalnya, mereka baru saja pecah telur setelah menekuk Cremonese dengan skor tipis 1-0 tempo hari.

Itu adalah kemenangan pertama mereka di Liga Italia setelah mendulang lebih banyak kekalahan dan hasil imbang - yang membuat mereka terpuruk di zona bawah klasemen sementara.

Sampai tulisan ini dibuat, Sampdoria bertengger di peringkat 18 dengan raihan 6 poin saja, sedangkan sang calon lawan berada di peringkat 7 dengan 21 poin.

Jelang pertandingan melawan Sampdoria, Simone Inzaghi memiliki skuad yang sepenuhnya fit untuk dipilih.

Ia juga tidak perlu pusing-pusing dengan jadwal padat timnya lantaran bisa menerapkan rotasi sampai nanti berjumpa Bayern Munchen pada awal November.

Meski jadi pertemuan dua tim berbeda nasib di klasemen Liga Italia, laga Inter vs Sampdoria dini hari nanti tetap bakal sayang untuk dilewatkan.

Anak-anak asuh Simone Inzaghi bakal berjuang demi merangkak naik ke 4 besar, di sisi lain sang lawan pasti berhasrat untuk kabur dari zona degradasi.

Selain itu, ada beberapa statistik menarik tentang dua tim ini sebelum bersua di Giuseppe Meazza nanti. Dilansir dari berbagai sumber. Berikut rangkumannya.