Piala Dunia 2022

Wow! Komputer Super Prediksi Argentina Juara Piala Dunia 2022 dan Messi Gebuk Ronaldo di Final!

Sabtu, 29 Oktober 2022 07:01 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Isman Fadil
© INDOSPORT
Percobaan dengan bantuan statistik dan perhitungan komputer nobatkan Argentina akan jadi juara Piala Dunia 2022 mengalahkan Portugal di final. Copyright: © INDOSPORT
Percobaan dengan bantuan statistik dan perhitungan komputer nobatkan Argentina akan jadi juara Piala Dunia 2022 mengalahkan Portugal di final.

FOOTBALL265.COM - Sebuah percobaan menggunakan bantuan perhitungan dari sebuah komputer super berhasil memprediksikan hasil dari Piala Dunia 2022 mendatang.

Menurut hasil riset tersebut nantinya di Qatar trofi juara akan digondol Lionel Messi bersama Argentina usai mengalahkan Portugal yang dipimpin oleh Cristiano Ronaldo.

BCA Research sebagai peneliti dari eksperimen ini tidak hanya sekedar memakai kecerdasan buatan saja untuk melancarkan misi mereka.

Badan tersebut juga menyalin data statistik dari vidio gim FIFA buatan EA Sport termasuk sampel nyaris 300 pertandingan putaran final Piala Dunua ediis 2006, 2010, 2014, dan juga 2018.

Dari data tersebut disimpulkan jika adu penalti bisa menjadi penentu di laga puncak nanti antara Argentina vs Portugal.

Kendati Ronaldo adalah salah satu penendang 12 pas terbaik sepanjang masa dengan akurasi 85% sepanjang kariernya, namun secara kolektif Argentina masih lebih baik dari negaranya dalam hal tos-tosan.

Usaha kolektif bisa menutupi 'kekurangan' Messi hanya punya tingkat keberhasilan 81% saat menghadapi penalti.

Tampaknya fakta jika Argentina sudah memenangkan empat dari lima adu penalti mereka di Piala Dunia sangat membantu untuk menaikkan kans menang La Albiceleste menurut komputer super.

Sedangkan sampel untuk Portugal masih terlalu kecil karena Seleccao das Quinas baru menghadapi satu adu penalti (tiga penendang sukses) saja dalam rentang waktu yang sama.

Performa terbaru kedua negara di kancah internasional juga ikut mempengaruhi hasil riset BCA Researh. Sukses Argentina menjuarai Copa America 2021 dan Finalissima 2022 sangat memberi bobot untuk tim asuhan Lionel Scaloni tersebut.