FOOTBALL265.COM – Sejak kepindahannya dari Barcelona, Lionel Messi terbukti masih menunjukkan performa yang kesetanan kala berseragam Paris Saint-Germain (PSG), lantas apa rahasianya?
Membahas Lionel Messi sepertinya tak akan pernah habis. Mantan pemain Barcelona tersebut selalu saja memberikan performa apik tiada henti jika sudah berada di lapangan hijau.
Lionel Messi sebelumnya sempat menghebohkan jagad sepak bola dengan keputusannya meninggalkan tim yang telah membesarkan namanya, Barcelona.
Bersama Barcelona, Lionel Messi menjadi sosok pemain dengan nama yang besar. Messi bahkan turut menjadi sosok yang menyukseskan Barcelona dalam sepuluh tahun terakhir.
Gelar Liga Spanyol, Piala Liga Spanyol, hingga Liga Champions bahkan telah Lionel Messi menangkan saat berseragam Barcelona.
Kini, Lionel Messi telah meninggalkan seragam Barcelona dan memilih bergabung dengan klub Liga Prancis (Ligue 1) Paris Saint-Germain pada Agustus 2021 yang lalu.
Kepindahannya ke Paris oleh para penggemar sepak bola dunia dianggap sebagai salah satu tanda bahwa performa Messi telah habis.
Namun, Lionel Messi tampaknya tak setuju dengan semua anggapa yang menyatakan dirinya telah habis tersebut.
Bersama Paris Saint-Germain, Lionel Messi pada musim keduanya semakin menunjukkan bahwa dirinya masih layak untuk bersaing dengan para pemain muda lainnya.
Lantas, alasan apa yang membuat Lionel Messi masih tetap bisa menunjukkan performa impresif saat membela Paris Saint-Germain? Berikut ulasannya.