Liga Inggris

Termasuk Amunisi Anyar, 4 Pemain Kunci Mulusnya Balas Dendam Man United Atas Aston Villa

Jumat, 11 November 2022 11:25 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Indra Citra Sena
© reutersconnect.com
Aksi Marcus Rashford di laga Piala Liga Inggris antara Manchester United vs Aston Villa Reuters/Carl Recine Copyright: © reutersconnect.com
Aksi Marcus Rashford di laga Piala Liga Inggris antara Manchester United vs Aston Villa Reuters/Carl Recine

FOOTBALL265.COM – Berikut deretan pemain yang berhasil membantu Manchester United membalaskan dendam atas Aston Villa, Jumat (11/11/22).

Man United akhirnya bisa membalas dendam setelah kalah melawan Aston Villa pada pekan ke-15 Liga Inggris (Premier League) akhir pekan lalu.

Kedua tim kembali dipertemukan dalam laga Piala Liga Inggris, Jumat (11/11/22) dini hari WIB. Bermain di Old Trafford langsung tampil menekan sejak awal pertandingan.

Beberapa peluang bahkan turut langsung dilancarkan oleh Bruno Fernandes dkk, akan tetapi keburuntungan belum berpihak kepada Man United.

Hingga akhir babak pertama, skor imbang tanpa gol belum berubah. Memasuki babak kedua, pertandingan berjalan lebih sengit.

Tuan rumah setidaknya harus kebobolan lebih dulu setelah Aston Villa mencetak gol pada menit ke-48 melalui Ollie Watkins.

Keunggulan tersebut hanya bertahan satu menit, pasukan Erik ten Hag kemudian sukses menyamakan kedudukan melalui Anthony Martial.

Pada menit ke-61, Diogo Dalot melakukan gol bunuh diri dan membuat Aston Villa kembali unggul. Tertinggal, Manchester United kembali menyamakan kedudukan lewat Marcus Rashford di menit ke-67.

Kemudian, pada menit ke-78, Setan Merah akhirnya berbalik unggul melalui aksis Bruno Fernandes. Keunggulan Man United diperlebar dengan gol McTominay pada menit injury time.

Kemenangan tersebut membuat Man United berhak lolos ke babak berikutnya di Piala Liga Inggris. Ada peran empat pemain yang menjadi kunci sukses di balik hasil apik tersebut. Siapa saja kah mereka? Berikut ulasannya.