Piala Dunia 2022

Bantu Lionel Messi, 4 Pemain Ini Seharusnya Dipanggil Timnas Argentina di Piala Dunia 2022

Sabtu, 12 November 2022 15:07 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Alessandro Sabattini/Getty Images
Juan Musso, kiper Argentina saat membela Udinese. Copyright: © Alessandro Sabattini/Getty Images
Juan Musso, kiper Argentina saat membela Udinese.
Juan Musso (Kiper)

Nama kiper Atalanta, Juan Musso terlewat di daftar 26 pemain timnas Argentina yang dipanggil oleh Lionel Scaloni ke Piala Dunia 2022.

Untuk mengisi posisi penjaga gawang, Scaloni memilih tiga kiper andalan, yaitu Emiliano Martinez (Aston Villa), Franco Armani (River Plate), dan Geronimo Rulli (Villarreal)

Salah satu sebab mengapa Juan Musso tak masuk dalam skuat timnas Argentina untuk Piala Dunia 2022 adalah cedera.

Seperti diketahui, Musso sudah absen selama sebulan, mengingat dia harus menjalani operasi untuk cedera patah tulang orbital dan rahang usai bertabrakan dengan rekan satu timnya di Atalanta, Merih Demiral.

Kondisi ini membuat Musso setidaknya harus melewatkan kesempatan untuk turun bersama timnas Argentina di Piala Dunia 2022 dan menunggu empat tahun lagi.

Marcos Senesi (Bek)

Salah satu nama yang moncer tetapi tak dipanggil untuk Argentina di Piala Dunia 2022 adalah bek Bournemouth, Marcos Senesi.

Senesi sendiri baru menjajal kompetisi level tinggi, yaitu Liga Inggris bersama tim promosi, Bournemouth pada musim 2022/2023.

Kemampuannya ini sebenarnya sempat membuat pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni untuk memberikan debut beberapa waktu lalu.

Namun demikian, kemampuannya tak cukup untuk menarik Scaloni membawanya ke tim Tango di kompetisi kali ini, karena ada nama-nama berpengalaman sekelas Nicolas Otamendi, German Pezzela, hingga bek baru Manchester United, Lisandro Martinez.

Selepas melewatkan Piala Dunia 2022, Marcos Senesi bisa turun di Piala Dunia 2026 nanti asal bisa menjaga performanya atau bergabung di klub yang lebih besar.