Liga Inggris

5 Pemain yang Pergi dari Manchester United secara Tidak Hormat, Ronaldo Selanjutnya?

Rabu, 16 November 2022 11:03 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Reuters/Craig Brough
Cristiano Ronaldo saat laga Europa League Manchester United vs Real Sociedad Copyright: © Reuters/Craig Brough
Cristiano Ronaldo saat laga Europa League Manchester United vs Real Sociedad

FOOTBALL265.COM - Cristiano Ronaldo tampaknya akan pergi dari Manchester United secara tidak hormat. Seperti yang sudah dilalui 5 pemain di bawah ini, hengkang dengan situasi buruk di Old Trafford.

Baru-baru ini, Ronaldo memang membuat heboh dunia maya setelah sesi wawancara yang tidak diketahui oleh klub. 

Apalagi dalam wawancara itu, mega bintang asal Portugal seolah-olah membongkar semua kebobrokan Manchester United sebagai klub. 

Eks Real Madrid itu mengatakan bahwa banyak pihak di Man United yang telah mengkhianati dirinya dan dipaksa terus-terusan untuk pindah pada bursa transfer musim panas 2022 kemarin.

Tidak hanya mengaku merasa dikhianati sejumlah pihak, Ronaldo juga berkomentar soal kebijakan direksi MU kala menunjuk Ralf Rangnick sebagai pengganti Ole Gunnar Solskjaer.

Menurutnya Rangnick bahkan bukan seorang pelatih, melainkan lebih cocok mengatur klub sebagai Direktur Olahraga, jabatan awal ketika dirinya tiba di Old Trafford.

Tidak puas sampai di situ, pemain jebolan akademi Sporting Lisbon ini juga mengaku ogah menghormati Erik Ten Hag selaku manajer Manchester United sejak musim panas 2022 kemarin. 

Secara manajemen, dia juga mengkritik klub tidak mengalami perubahan ke arah modernitas alias sama saja seperti ketika Sir Alex Ferguson melatih dulu.

Dia menyebut hal ini menjadi salah satu faktor kenapa Man United tertinggal dari klub-klub rival seperti Manchester City, Liverpool, Chelsea bahkan Arsenal yang mulai bangkit.

Karena wawancara kontroversial itu, karir Ronaldo pun diprediksi sudah tamat bersama Manchester United. Dia akan mengikuti 5 pemain di bawah ini, yang cabut dari Old Trafford secara tidak hormat.