FOOTBALL265.COM - Bintang timnas Argentina, Lionel Messi dikabarkan mengalami cedera karena tidak melakukan latihan bersama rekan setimnya.
Dilansir dari Marca, Lionel Messi berlatih secara terpisah pada sesi latihan timnas Argentina, Sabtu (19/11/22). Ia juga memulai latihan lebih lambat dari rekan-rekannya.
Adapun bintang Paris Saint-Germain tersebut dikabarkan baru masuk lapangan untuk latihan setelah berjalan rekan-rekan setimnya sudah mulai 10 menit lebih awal.
Situasi seperti ini tentu akan menjadi ancaman bagi timnas Argentina yang akan melakoni laga pertama fase grup melawan Arab Saudi pada Selasa, (22/11/22).
Pada waktu yang sudah mepet seperti ini, Argentina malah dihadapkan dengan kondisi Lionel Messi yang berlatih terpisah dengan rekannya. Belum diketahui secara pasti terkait kondisinya.
Dikabarkan bahwa Lionel Messi mengalami cedera yang membuatnya absen dalam sesi latihan timnas Argentina menjelang laga melawan timnas Arab Saudi.
Namun, laporan yang beredar mengklaim bahwa kondisi cedera yang dialami oleh Lionel Messi bisa dikendalikan dan tidak terlalu serius, sehingga bisa turun dalam laga pembuka Piala Dunia 2022.
Ia dikabarkan mengalami sedikit cedera, namun cedera tersebut tidaklah serius. Bahkan setelah sesi media berakhir, Messi berlatih bersama rekan-rekannya.
Messi disebut menjalani sesi latihan khusus di Gym bersama beberapa pemain lainnya, seperti Rodrigo De Paul, Leandro Paredes Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi
Sebelumnya, mantan penyerang Barcelona tersebut sudah melewatkan sesi latihan bersama timnas Argentina yang digelar pada hari Jumat, (18/11/22).