2.3K
Piala Dunia 2022
Sebelum Bellingham, Inggris Juga Punya 4 Pemain Termuda di Piala Dunia
© Twitter El Primeira

Striker legendaris Liverpool, Michael Owen.
1. Michael Owen
Pemain paling muda Inggris dalam sejarah Piala Dunia tentunya kamu tahu, ia adalah striker legendaris bernama Michael Owen.
Penyerang yang pernah membela Manchester United dan Liverpool ini pertama kali tampil untuk Inggris di Piala Dunia pada 15 Juni 1998 silam.
Inggris kala itu menghadapi Tunisia di fase grup Piala Dunia 1998, namun sayang hanya jadi pengganti di menit ke-85.
Tapi tetap saja, Owen sah melakukan debutnya di Piala Dunia untuk Inggris di usia yang baru 18 tahun, enam bulan dan satu hari.
Sejak gelaran turnamen empat tahunan itu, Owen menjadi pemain reguler untuk Inggris. Hingga pensiun, dia mengantongi 49 caps beserta 40 gol di semua turnamen.