FOOTBALL265.COM – Kedudukan imbang 0-0 tanpa gol tercipta di laga penyisihan Grup F Piala Dunia 2022 antara Maroko vs Kroasia di Stadion Al Bayt, Rabu (23/11/22) malam hari WIB.
Sepanjang 90 menit pertandingan berlangsung dalam waktu normal, duel Maroko vs Kroasia berjalan dengan sangat sengit dan saling bertukar serangan demi serangan.
Pada pertandingan tersebut, tercatat ada total 13 percobaan dan 26 pelanggaran terjadi pada laga Maroko vs Kroasia di laga perdana Piala Dunia 2022 Grup F.
Hanya saja, dari sekian percobaan dan peluang yang tercipta pada pertandingan tersebut hasil imbang tanpa gol berakhir setelah wasit meniup peluit panjang.
Kendati pertandingan berakhir dengan skor kacamata, Kroasia tetap memuncaki Grup F Piala Dunia 2022, disusul dengan Maroko.
Jalannya Babak Pertama
Baik Maroko ataupun Kroasia sama-sama bermain secara proaktif dan berani melancarkan serangan demi serangan sejak sepak mula.
Ivan Perisic nyaris saja membuat Kroasia unggul, namun tendangannya di menit ke-17 masih melebar tipis di atas gawang Bono.
Setelah pertandingan berjalan selama 40 menit, kedua tim masih tampak kesulitan untuk menciptakan gol pembeda.
Kendati demikian, duel antara Maroko vs Kroasia berjalan dengan cukup alot dan sengit, meskipun tim besutan Walid Regragui lebih banyak melakukan tembakan percobaan.
Skor kacamata 0-0 pada duel Maroko vs Kroasia di Piala Dunia 2022 bertahan hingga paruh pertama, meski wasit telah memberikan dua menit tambahan waktu.