Liga Inggris

Singgung Kepergian Cristiano Ronaldo dari Manchester United, Ferdinand Jilat Ludah Sendiri

Kamis, 24 November 2022 06:55 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© getty images
Legenda Manchester United, Rio Ferdinand. Copyright: © getty images
Legenda Manchester United, Rio Ferdinand.
Ferdinand Tidak Konsisten

Rio Ferdinand pernah membela Manchester United, selama beberapa tahun terakhir era kepelatihan Sir Alex Ferguson.

Sebelumnya Rio Ferdinand mengecam perlakuan Erik ten Hag kepada Cristiano Ronaldo, karena sang pelatih lebih banyak menempatkan sang pemain di bangku cadangan.

Menurut Ferdinand, hal tersebut tidak pantas dilakukan oleh Ten Hag terhadap salah satu pemain bintang Setan Merah, Ronaldo.

Mengingat, sang pelatih lebih sering mencadangkan Cristiano Ronaldo, alih-alih menempatkannya di starting XI pada laga-laga resmi.

Bahkan, Rio Ferdinand juga akan sangat marah dengan Erik ten Hag, jika dirinya berada di poisi pemain kelahiran Funchal pada 5 Februari 1998 tersebut.

Selain itu, menurut pandangan Rio Ferdinand, Manchester United dan Cristiano Ronaldo tidak dapat menyelesaikan masalah dengan baik-baik.

Tak hanya itu, pria berpaspor Inggris tersebut meminta petinggi Manchester United, termasuk Erik ten Hag, untuk mengistimewakan Cristiano Ronaldo.

Kendati demikian, saat ini Rio Ferdinand justru menyampaikan pendapat yang berbeda terkait kepergian Cristiano Ronaldo.

“Dia menempatkan klub pada posisi di mana itu adalah situasi yang tidak dapat ditahan. Apakah itu ditangani dengan sempurna?” ujar Ferdinand dikutip dari BBC.

“Saya pikir, dari kedua belah pihak, tidak. Tetapi jika Anda melihat pada akhir pertandingan, mereka sampai di mana dia dan klub, melalui mata manajer, ingin mencapai.”

Sumber: BBC