Top News

Top 5 News: Neymar Akhiri Piala Dunia 2022, AC Milan Bajak Bintang Inter demi Scudetto

Sabtu, 26 November 2022 07:41 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS/Molly Darlington
Neymar mengalami cedera di laga Piala Dunia 2022 Brasil vs Serbia (25/11/22). (Foto: REUTERS/Molly Darlington) Copyright: © REUTERS/Molly Darlington
Neymar mengalami cedera di laga Piala Dunia 2022 Brasil vs Serbia (25/11/22). (Foto: REUTERS/Molly Darlington)

FOOTBALL265.COM – Berikut lima berita terpopuler (top 5 news) laman INDOSPORT sepanjang Jumat (25/11/22) kemarin, mulai dari Neymar yang akhiri perjalanan di Piala Dunia 2022 hingga geliat transfer AC Milan.

Sepanjang hari kemarin, kabar sepak bola internasional terutama seputar gelaran Piala Dunia 2022, masih jadi berita yang paling banyak dibaca.

Salah satunya adalah fakta serta catatan menarik jelang pertandingan big match antara Argentina vs Meksiko pada Minggu (27/11/22) dini hari WIB.

Argentina dan Lionel Messi akan melanjutkan kampanyenya di pentas Piala Dunia 2022 saat menghadapi Meksiko di Matchday ke-2 grup C, Minggu (27/11/22) dini hari WIB.

Duel yang akan berlangsung di Lusail Stadium tersebut seakan menjadi duel penentuan dan penebusan dosa bagi La Albiceleste, julukan Argentina.

Penebusan ini dikarenakan Messi dan Argentina memulai kampanyenya di Piala Dunia 2022 dengan raihan hasil minor.

Di laga perdana yang dilakoni pemain berjuluk La Pulga itu, Argentina menelan kekalahan dari tim non-unggulan Arab Saudi di laga perdana grup C.

Kendati Lionel Messi mampu mencetak satu gol lewat titik putih, tetap saja Argentina tak bisa terhindar dari kekalahannya melawan Arab Saudi.

Dengan kekalahan di laga perdana itu, Messi dan Argentina pun berhasrat menjadikan dua laga lanjutan di grup C sebagai laga hidup dan mati.

Misi wajib menang pun diusung Messi dkk demi menjaga asa untuk bisa lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dan melanjutkan kiprahnya di event akbar empat tahunan ini.

Selain kabar Lionel Messi bersama Argentina di Piala Dunia 2022, berikut INDOSPORT rangkum deretan lima berita terpopuler sepanjang hari Jumat (25/11/22) lalu: