FOOTBALL265.COM - Skor tipis 1-2 jadi hasil laga matchday ketiga Grup C Piala Dunia 2022 antara Arab Saudi vs Meksiko yang digelar pada Kamis (01/12/22) dini hari di Lusail Stadium.
Gol telat Salem Al Dawsari cukup untuk menggalkan mimpi El tri untuk melaju ke 16 besar meski sempat unggul lewat lesakan Henry Martin dan Luis Chavez lebih dulu.
Meksiko harus memberikan tiket yang sudah sempat mereka genggam pada Polandia yang meski kalah dari Argentina di waktu yang sama namun unggul dalam hal selisih gol.
Mengingat kedua tim sama-sama masih punya peluang besar untuk lolos ke babak knockout, Arab Saudi dan Meksiko tampil cukup terbuka sejak awal kendati tidak benar-benar sama agresif.
Jual beli serangan langsung terlihat setelah peluit sepak mula dibunyikan. Bisa dilihat dari bagaimana Meksiko mampu melepas 11 tembakan bahkan sebelum laga berusia 30 menit mengingat 75% aliran bola juga mereka kuasai.
Hanya saja babak pertama gagal membuahkan gol dan gawang kawalan Mohammed Khalil Al Owais dan Guillermo Ochoa masih perawan hingga datangnya jeda.
Peluang terbaik di paruh awal laga ini justru datang di penghujung masa injury time kala crossing ciamik Firas Al Buraikan dapat ditanduk Ali Al Hassan namun bola masih melebar dari sasaran.
Pertunjukan sebenarnya baru datang di babak kedua usai Henry Martin langsung memecah kebuntuan untuk Meksiko pada menit ke-47.
Sepak pojok dini yang didapatkan tidak disia-siakan oleh Meksiko dan sontekan Martin dari jarak dekat langsung membangkitkan asa untuk bisa lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022.
Arab Saudi kembali kebobolan di menit 52 kali ini lewat eksekusi magis bola mati Luis Chavez. Tendangan bebasnya memang cukup jauh dari gawang namun bola justru menukik dengan deras sehingga kiper tidak sempat meregang cukup lebar untuk menepis.
Meksiko mencetak gol ketiga mereka enam menit berselang via Hirving Lozano yang bisa saja membawa mereka lolos namun hakim garis menyatakan jika lesakan tersebut tidak sah karena offside.
Skor 0-2 bertahan hingga menit delapan masa injury time dan Meksiko yang sempat mengungguli Polandia dalam hal rekor kartu sudah jemawa. Hanya saja Salem Al Dawsari berkata lain dna mencuri satu gol yang memaksa laga berakhir 1-2.
Susunan Pemain Arab Saudi vs Meksiko di Piala Dunia 2022
Arab Saudi (4-1-3-1): Mohammed Khalil Al Owais, Sultan Alganham, Abdulelah Al Amri, Hassan Al Tambakti, Ali Al Bulayhi, Saud Abdulhamid, Firas Al Buraikan, Ali Al Hassan, Mohamed Ibrahim Kanno, Salem Al Dawsari, Saleh Al Shehri
Cadangan: Mohammed Alyami, Nawaf Al Aqidi, Abdullah Madu, Abdullah Otayf, Sami Al Najei, Nawaf Shaker Al Abed, Nasser Al Dawsari, Riyad Mohammed Sharahili, Hattan Behebri, Abdulrahman Alobud, Haitham Mohammaed Asiri
Meksiko (4-3-3): Guilermo Ochoa, JOrge Sanchez, Cesar Montes, Hector Moreno, Jesus Gallardo, Obrelin Pineda, Edson Alvarez, Luis Chavez, Hirving Lozano, Henry Martin, Alexis Vega
Cadangan: LAfredo Talavera, Rodolfo Cota, Nestor Araujo, Johan Vasquez, gerardo Arteaga, Kevin Alvarez, Luis Romo, Carlos Rodriguez, Erick Gutierez, Hector Herrera, Andres Guardado, Raul Jimenez, Rogelio Funes Mori, Uril Antuna, Roberto Alvarado
Artikel ini disponsori oleh KACANG DUA KELINCI, teman nonton bola.