Meski Beda Grup dengan Indonesia, Media Vietnam Mulai Cari Keuntungan dari Format Piala AFF 2022

Melansir dari TheThao247, mereka mengungkapkan bahwa Piala AFF 2022 kali ini akan memiliki banyak inovasi dibandingkan pada edisi 2020.
Mereka menyebutkan bahwa format pada 2020 memaksa Vietnam harus bertanding dengan lebih keras karena adanya dampak pandemi Covid-19.
Kendati demikian, mereka tetap optimis karena turnamen tahun ini masih menggunakan format yang sama seperti sebelumnya.
Alhasil, di babak penyisihan setiap peserta akan memainkan dua pertandingan kandang dan dua pertandingan tandang.
Kemudian, dua tim teratas dari setiap grup bisa melanjutkan turnamen Piala AFF 2022 dengan bertanding di babak semifinal.
Sementara di babak semifinal dan final format dua leg serta aturan gol tandang masih akan diterapkan, untuk menentukan pemenangnya.
Menyikapi hal tersebut, Media Vietnam itu lantas menyoroti stadion Singapura yang menggunakan rumput buatan untuk laga kandang.
“Federasi Sepak Bola Vietnam (AFF) sempat meminta Federasi Sepak Bola Singapura untuk mengganti lapangan dengan rumput alami,” tulis TheThao247.
“Rumput alami akan membantu semua tim untuk memaksimalkan potensi mereka, sekaligus meminimalkan cedera yang tidak menguntungkan,” jelas mereka.
Sumber: TheThao247