FOOTBALL265.COM - Ao Tanaka tengah jadi buah bibir karena mencetak gol kontroversi melawan Spanyol di Piala Dunia 2022 yang membuat mereka lolos ke 16 besar.
Duel seru tersaji di laga terakhir Grup E Piala Dunia 2022 antara Jepang vs Spanyol di Stadion Internasional Khalifa, Qatar, Jumat (02/12/22) dinihari WIB.
Jepang secara mengejutkan mampu meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1. Padahal Spanyol sempat unggul lebih dahulu melalui gol Alvaro Morata.
Laga baru berjalan 11 menit, Moara mencetak gol setelah memanfaatkan umpan silang terukur dari Cesar Azpilicueta.
Unggul 1-0 tidak membuat Spanyol mengendurkan serangan. Mereka bahkan nyari menggandakan skor di menit ke-26.
Pergerakan Azpilicueta lagi-lagi membuka pertahanan Jepang. Namun sayangnya, posisi tidak pas dari Dani Olmo dan Morata membuat skema serangan tersebut terhenti gara-gara offside.
Hingga babak pertama usai skor 0-1 untuk keunggulan Spanyol tak berubah. Memasuki babak kedua, Jepang coba bangkit.
Samurai Biru menyamakan skor jadi 1-1 setelah Ritsu Doan mencetak gol di menit ke-48.
Kesalahan Spanyol dalam bangun serangan pendek, membuat Jepang merebut bola di depan kotak penalti Spanyol. Doan lalu mengeksekusinya dari luar kotak penalti dan berbuah gol.
Jepang lalu berbalik unggul di menit ke-51. Diawali umpan Doan ke dalam kotak penalti Spanyol, kerja sama antara Kaoru Mitoma dan Ao Tanaka berbuah gol.
Tanaka berhasil menghukum pertahanan Spanyol yang tak ketat menjaganya.
Pertandingan kemudian berjalan dengan tempo yang lambat, dan skor 2-1 bertahan hingga laga bubaran.
Kemenangan ini membuat Jepang lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup E Piala Dunia 2022 dengan 6 poin. Didampingi oleh Spanyol sebagai runner-up dengan 4 poin.