Liga Indonesia

Liga 1: Sangat Produktif, Duet Argentina Jadi Perhatian Ekstra Arema FC

Jumat, 16 Desember 2022 19:25 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi pertandingan antara Arema FC vs Persita Tangerang (BRI Liga 1). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi pertandingan antara Arema FC vs Persita Tangerang (BRI Liga 1).
Chemistry Bagus

Javier Roca pun tak ragu menyebut Persita musim ini begitu kompak dalam setiap lininya. Hal ini tak lepas dari keberadaan Alfredo Vera di kursi pelatih.

"Dia merupakan salah satu pelatih terbaik di Liga 1 saat ini. Dia membangun Persita dari awal dalam pemilihan pemain," ulas Roca.

Faktor itu pula yang membuat performa Persita Tangerang melesat musim ini. Mereka bahkan bersaing di jajaran 8 besar dengan konsisten.

"Chemistry pelatih dan dua pemain Argentina itu sudah terbangun baik di Persita. Permainan mereka juga kreatif," tandas Javier Roca.

Javier Roca sendiri meneruskan tugas pelatih asal Portugal, Eduardo Almeida, yang diistirahatkan Arema FC sejak awal September lalu.