DPMM FC, Klub Sultan 'Rasa' Singapura Penyumbang Pemain Terbanyak Timnas Brunei di Piala AFF 2022

Melansir dari Transfermarkrt, DPMM FC sejak 2019 kembali bersaing di kompetisi sepak bola di negara asalnya, yakni Brunei Darussalam.
Dimulai dengan mengirimkan tim junior ke Brunei Premier League 2018-2019 dengan mengandalkan tiga pemain tim utama yakni Azim Izamuddin Suhaimi, Abdul Azizi Ali Rahman dan Azwan Ali Rahman.
Mereka mampu finis di posisi pertama pada klasemen akhir musim sehingga berhak aka tiket promosi ke Liga Super Brunei 2020. Setelah itu, tim senior yang kembali dari Singapura kembali bersaing ke Liga Super Brunei 2021.
Tahun ini, DPMM FC berkompetisi di Piala FA Brunei 2022 yang merupakan satu-satunya kompetisi yang diadakan tahun ini oleh Asosiasi Sepak Bola Brunei Darussalam
Pada tanggal 4 Desember 2022 lalu, DPMM FC memenangkan kompetisi Piala FA dengan mengalahkan Kasuka FC di final dengan skor 2–1. Menariknya, gelar ini diraih dengan kekuatan pemain lokal.
Berkat torehan para pemain lokal di Piala FA Brunei inilah, DPMM FC dengan percaya diri melepaskan 14 pemainnya untuk tampil di Piala AFF 2022 yang akan bergulir 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 mendatang.
Daftar 14 Pemain DPMM FC di Timnas Brunei Piala AFF 2022
Kiper
Haimie Nyaring (DPMM FC-1998)
Bek
Muiz Sisa (DPMM FC-1991)
Fakharrazi (DPMM FC-1989)
Najib Tarif(DPMM FC-1988)
Hanif Hamir (DPMM FC-1997)
Wafi Aminuddin (DPMM FC-2000)
Ak Yura Indera (DPMM FC-1996)
Tengah
Nur Ikhwan (DPMM FC-1993)
Hendra Azam (DPMM FC-1988)
Azwan Ali Rahman (DPMM FC-1992)
Azwan Salleh ( DPMM FC-1988)
Haziq Kasyful (Kasuka FC-1998)
Depan
Hakeme Yazid( DPMM FC-2003)
Azizi Ali Rahman( DPMM FC-1987)
Razimie Ramlie( DPMM FC-1990)
Naziruddin Ismail ( MS PPDB -1998)
Shafiee Effendy (MS ABDB -1995)