Piala Dunia 2022

Argentina Borong 3 Penghargaan Individu Piala Dunia 2022, Prancis Cuma Kebagian 1

Senin, 19 Desember 2022 06:51 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© REUTERS-Carl Recine
Kylian Mbappe dari Prancis berpose dengan penghargaan Sepatu Emas Piala Dunia 2022 REUTERS-Carl Recine Copyright: © REUTERS-Carl Recine
Kylian Mbappe dari Prancis berpose dengan penghargaan Sepatu Emas Piala Dunia 2022 REUTERS-Carl Recine
Messi Rebut Bola Emas, Mbappe jadi Top Skor

Titel pemain terbaik Piala Dunia 2022 yang disimbolkan dengan trofi bola emas jelas jatuh ke tangan Lionel Messi.

La Pulga walau sudah berusia 35 tahun namun masih mampu memimpin Argentina sebagai poros permainan berkat tujuh gol dan tiga assist dari tujuh pertandingan.

Ini adalah kali kedua baginya menerima award yang sama setelah di Piala Dunia 2018 silam.

Enzo Fernandez kemudian mendapatkan predikat pemain muda terbaik atau. Layaknya Messi, gelandang 21 tahun itu juga terlibat dalam semua laga Argentina di Qatar meski masih begitu hijau.

Emiliano Martinez dianggap layak menjadi kiper terbaik dan menggondol trofi sarung tangan emas berkat performanya di bawah mistar.

Stopper 30 tahun itu mencatatkan tiga nirbobol di Piala Dunia 2022 sekaligus menggagalkan satu penalti Prancis di final.

Untuk Prancis, ada Kylian Mbappe yang menjadi pemain tersubur alias top skor berkat 8 gol yang ia cetak.

Penyerang 23 tahun itu bisa mengungguli Messi usai mengemas hattrick di final. Pada tahun 2018 Mbappe hanya bisa menjadi runner-up di kategor ini.

Berikut adalah daftar lengkap penghargaan individu Piala Dunia 2022:

- Pemain Terbaik: Lionel Messi (Argentina)
- Pemain Muda Terbaik: Enzo Fernandez (Argentina)
- Kiper Terbaik: Emi Martinez (Argentina)
- Top Skot: Kylian Mbappe (Prancis)