Liga Indonesia

Performa di Liga 1 Lagi Naik, Apa Motivasi PSIS Datangkan 2 Pemain Asing?

Senin, 19 Desember 2022 08:21 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Isman Fadil
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Bek PSS Sleman, Derry Rachman membayangi pergerakan winger PSIS Semarang, Riyan Ardiansyah. (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT) Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Bek PSS Sleman, Derry Rachman membayangi pergerakan winger PSIS Semarang, Riyan Ardiansyah. (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT)
Pengalaman di Eropa

Dari dua nama itu, pencinta sepak bola Tanah Air sebenarnya pernah melihat aksi Ryo Fuji. Sebelum terbang ke Indonesia, Ryo Fuji merupakan bagian dari tim Filipina, Kaya FC Iloilo.

Pada Piala AFC 2022 lalu, Kaya FC berada satu grup dengan wakil Indonesia, Bali United. Mereka melakukan tiga pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Dalam laga melawan Bali United, Ryo Fuji, bahkan tampil 90 menit. Ryo Fuji yang berperan sebagai gelandang bersua dengan Eber Bessa, Fadil Sausu hingga Brwa Nouri.

Namun, dalam laga itu Ryo Fuji gagal membawa Kaya FC menang atas Bali United. Kaya FC tumbang di Gianyar 1-0 atas gol yang dicetak Jajang Mulyana lewat sundulan kepala.

Selain tampil penuh melawan Bali United, Ryo Fuji juga tak tergantikan ketika Kaya FC bersua wakil Malaysia, Kedah Darul Aman dan wakil Kamboja, Visakha FC.

Sementara bagi Wellington Petinha, dia belum pernah mengenal sepak bola Tanah Air. Karirnya lebih banyak dihabiskan di negara asalnya serta sempat melancong ke Eropa, tepatnya negara Malta.

Dari catatan Soccerway, sebelum melakoni trial di PSIS, Wellington Petinha banyak menghabiskan waktu di Malta dari tahun 2017 hingga tahun 2022.

Di negara kecil di Benua Eropa ini, pemain yang berposisi sebagai striker ini pernah memperkuat Sirens FC, Tarxien, Valletta, dan Qormi FC.

Saat memperkuat FC Sirens, Welington pernah tampil pada babak kualifikasi Liga Eropa 2020/2021. Ia tampil 78 menit dalam laga melawan klub Bulgaria, CSKA Sofia.

Sayangnya, perjalanan mereka harus terhenti karena kalah dari CSKA Sofia 1-2 i Stadion Balgarska Armija, Sofia, 28 Agustus 2020 lalu.

Pada tahun ini, Welington tak menjadi pilihan utama dari Sirens lagi. Ia sempat tampil delapan kali di Liga Malta, dengan catatan tiga kali inti dan lima kali masuk sebagai pilar pengganti.