Bola Internasional

Tak Ada dari Thailand, 5 Pemain Muda Ini Digadang-gadang Beri Kejutan di Piala AFF 2022

Selasa, 20 Desember 2022 16:05 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Indra Citra Sena
© PSSI
Witan Sulaeman dalam Laga Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020 Copyright: © PSSI
Witan Sulaeman dalam Laga Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020
5 Pemain yang Bakal Beri Kejutan di Piala AFF 2022

Banyaknya kontestan yang datang dengan membawa para pemain mudanya tentu sangat menarik untuk disaksikan bagaimana aksinya di lapangan nanti.

Namun, menurut laman resmi AFF melansir Baomoi, setidaknya bakal ada lima pemain muda di antara para kontestan yang bakal memberi kejutan di turnamen dua tahun sekali itu.

Mereka di antaranya adalah Witan Sulaeman (Indonesia), Khuat van Khang (Vietnam), Sieng Chanthea (Kamboja), Ilhan Fandi (Singapura), dan Mukhairi Ajmal (Malaysia).

Bagi para penggemar Indonesia, tentu sorotan bakal ditujukan kepada penggawa mereka sendiri, yakni Witan Sulaeman.

Witan Sulaeman sendiri saat ini tergabung bersama klub Liga Slovakia, AS Trencin. Bersama AS Trencin Witan telah menunjukkan penampilan yang cukup mengesankan musim ini.

Dalam 14 penampilan di semua kompetisi, pemain kelahiran Palu, 8 Oktober 2001 tersebut telah berhasil menorehkan empat gol.

Sedangkan, bersama timnas Indonesia di Piala AFF edisi sebelumnya, Witan Sulaeman juga memberikan kontribusi yang luar biasa bagi skuad Garuda.

Dalam delapan penampilannya di Piala AFF 2020, Witan Sulaeman telah berhasil mencatatkan dua gol dan lima assist.

Torehan tersebut membuat Witan Sulaeman mampu mengantarkan Indonesia ke partai final meskipun harus keok dari Thailand dengan agregat, 6-2.

Meski begitu, empat pemain lain yang sudah disebutkan tadi bukannya tanpa ketajaman. Mereka setidaknya juga telah membuktikan diri hingga bisa dipanggil oleh timnas mereka masing-masing.

Layak untuk ditunggu, siapakah di antara lima pemain tersebut yang bakal bersinar di Piala AFF 2022?

Sumber: Baomoi