In-depth

Tukar Guling ‘Pengkhianat’ De Sciglio-Karsdorp antara Juventus dan AS Roma, Siapa yang Untung?

Rabu, 21 Desember 2022 18:35 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Juventus.com
Klub Liga Italia (Serie A), Juventus dan AS Roma, berencana melakukan tukar guling pemain antara Mattia De Sciglio dan Rick Karsdorp. Copyright: © Juventus.com
Klub Liga Italia (Serie A), Juventus dan AS Roma, berencana melakukan tukar guling pemain antara Mattia De Sciglio dan Rick Karsdorp.

FOOTBALL265.COM – Dua klub Liga Italia (Serie A), Juventus dan AS Roma berencana melakukan tukar guling pemain antara Mattia De Sciglio dan Rick Karsdorp. Siapa yang bakal untung?

Baik Juventus dan AS Roma berencana melepas dua ‘pengkhianat’ di dalam tubuh timnya pada diri Mattia De Sciglio dan Rick Karsdorp.

Sematan pengkhianat datang ke dua pemain tersebut karena sikap masing-masing kepada tim-timnya, yakni Juventus dan AS Roma.

De Sciglio dicap pengkhianat oleh pendukung Juventus karena membocorkan isi percakapan pribadinya dengan Giorgio Chiellini ke Jaksa Turin.

Percakapan pribadi ini terkait masalah pemotongan gaji pada saat Covid-19. Namun dalam percakapan itu, De Sciglio membuktikan bahwa pemotongan gaji itu tidak ada sama sekali.

Alhasi, sikap Mattia De Sciglio ini kemudian menjadi bukti kuat bahwa Juventus melakukan penggelembungan dana seperti yang dituduhkan Jaksa Turin.

Cap pengkhianat pun kemudian mampir kepadanya. Kebetulan eks pemain Juventus, Matthijs de Ligt juga membocorkan isi percakapannya dengan Chiellini.

Berbeda dengan De Sciglio, Rick Karsdorp dicap pengkhianat karena dianggap menggembosi skuad AS Roma di bawah arahan Jose Mourinho karena bermalas-malasan.

Alhasil, kini Juventus dan AS Roma dilaporkan akan saling melakukan tukar guling atas dua ‘pengkhianat’-nya tersebut.

Jika Juventus dan AS Roma melakukan pertukaran Mattia De Sciglio dan Rick Karsdorp, siapakah tim yang akan diuntungkan dari tukar guling tersebut?