Liga Indonesia

Rekap Hasil Liga 1 2022-2023: Persebaya dan Persik Senasib, Persib Menang Tipis

Kamis, 22 Desember 2022 01:44 WIB
Editor: Juni Adi
© Grafis: Yanto/INDOSPORT
Logo Liga 1 2022-2023. Copyright: © Grafis: Yanto/INDOSPORT
Logo Liga 1 2022-2023.

FOOTBALL265.COMLiga 1 baru saja rampung menggelar tiga pertandingan terakhir pekan ke-16, dan hasilnya hanya ada satu tim meraih kemenangan.

Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia, Liga 1 2022-2023 baru saja rampung menggelar pekan ke-16, dengan menggelar tiga pertandingan terakhir pada Rabu (21/12/22) kemarin.

Adapun tiga pertandingan terakhir itu yakni Persebaya Surabaya vs Persis Solo, Persib Bandung vs Persita Tangerang, dan Persikabo vs Persik Kediri.

Namun hanya satu pertandingan yang mampu berakhir dengan kemenangan untuk satu tim, yakni di laga Persib vs Persita.

Bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, Persib menang dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal dicetak oleh sundulan Achmad Jufriyanto.

Sejak awal pertandingan kedua tim sama-sama langsung melancarkan serangan ke lini pertahanan masing-masing.

Ancaman terlebih dulu mampu dihadirkan oleh Persib Bandung.

Akan tetapi, kokohnya lini belakang Persita membuat usaha Persib belum membuahkan hasil.

Dengan hasil ini, Persib Bandung menyodok ke peringkat enam klasemen Liga 1 dengan 29 poin.

Persib masih punya tabungan satu laga. Sementara Persita Tangerang tertahan di posisi kedelapan dengan 25 angka.