Pilihan Nomor Satu Erik ten Hag, Bintang Baru Portugal Jadi Incaran Manchester United
Di sisi lain, Man United kemudian akan mendatangkan bintang baru Portugal, Goncalo Ramos yang menjadi opsi utama.
Kabarnya, seperti dilansir dari Express, Goncalo Ramos adalah penyerang yang disebut menjadi pilihan pertama pelatih Manchester United, Erik ten Hag.
Hanya saja, Ten Hag kemudian berkomunikasi langsung dengan Benfica, klub yang menaungi Goncalo Ramos.
Sebelum memainkan Goncalo Ramos, pemain yang mengisi posisi penyerang Benfica adalah Darwin Nunez yang kini berbaju Liverpool.
Goncalo Ramos sendiri mengemas 15 gol dari 22 penampilan yang ditambah dengan enam assist bersama dengan Benfica di semua kompetisi.
Selain itu, Ramos yang baru berusia 21 tahun meledak dengan mencetak hat-trick dalam kemenangan 6-1 melawan Swiss di babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Hanya saja, Manchester United tak akan mendapatkan Goncalo Ramos dengan harga murah, mengingat Benfica kerap menjual pemain dengan harga mahal.
Kabarnya, Benfica baru akan melepas Goncalo Ramos dengan harga 105 juta pound yang masuk dalam kalusul kontrak yang sudah ada.
Sebelumnya, Benfica sudah menjual pemain dengan harga mahal, ketika melepas Joao Felix ke Atletico Madrid dan Darwin Nunez di Atletico Madrid.
Tentu saja, Manchester United akan berpikir panjang, meskipun Goncalo Ramos dibutuhkan Erik ten Hag untuk skuatnya di masa depan.