In-depth

Timnas Indonesia vs Thailand: Demi Garuda Menang, 3 Bintang Liga Asing Ini Wajib Dimainkan STY

Rabu, 28 Desember 2022 21:07 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi pemain Timnas Indonesia Witan Sulaeman usai mencetak gol ke gawang Kamboja laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (23/12/22). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi pemain Timnas Indonesia Witan Sulaeman usai mencetak gol ke gawang Kamboja laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (23/12/22).
Witan Sulaeman

Terakhir adalah Witan Sulaeman. Pemain dari klub AS Trencin di kasta teratas Liga Slovakia ini bisa jadi senjata utama Timnas Indonesia dalam mencetak gol, sehingga wajib dimainkan STY saat hadapi Thailand.

Sepanjang musim 22/23, penampilan Witan Sulaeman di kompetisi domestik Liga Slovakia terbilang sangat impresif.

Meski bukan berasal dari negara yang kekuatan sepak bolanya kuat, namun Witan Sulaeman berhasil mendapat kepercayaan pelatih AS Trencin dan menorehkan 14 laga di semua ajang.

Selain itu, Witan Sulaeman juga berhasil mencetak 4 gol di semua kompetisi bersama AS Trencin dan membantu klubnya bertengger di urutan 7 klasemen sementara.

Untuk level timnas, Witan Sulaeman pun punya statistik yang lumayan mentereng dengan menorehkan 7 gol serta 7 assists dari 22 pertandingan di semua ajang.

Bahkan saat menghadapi Thailand di final Piala AFF 2020 lalu, pemain berusia 21 tahun ini berhasil memberikan dua assists.

Dari catatan tersebut, tak heran jika Witan Sulaeman wajib dimainkan Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia menghadapi Thailand pada Kamis (29/12/22) mendatang.