FOOTBALL265.COM - Persib Bandung akan mendatangkan pemain baru yang berposisi sebagai bek kiri, untuk menambah kekuatan tim saat mengarungi putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023.
Menurut pelatih Persib, Luis Milla, hingga saat ini skuad Maung Bandung belum mendapatkan pemain incarannya untuk mengisi posisi bek kiri. Sehingga, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan manajemen terkait rencana mendatangkan pemain anyar.
"Kami masih menantikan informasi terbaru dari klub soal situasi ini," kata Luis Milla setelah memimpin latihan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Kamis (05/01/23).
Mantan pelatih Timnas Indonesia ini menuturkan, pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023, skuad Maung Bandung sangat membutuhkan tambahan pemain di posisi bek kiri.
Pasalnya, saat ini Persib tidak memiliki pemain yang posisinya sebagai bek kiri. Untuk itu, pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023, skuat Maung Bandung akan mendatangkan pemain anyar di posisi tersebut.
"Bagi saya, penting untuk mendatangkan satu pemain di posisi ini, saat ini kami tidak punya pemain yang secara spesifik bisa bermain di full back kiri dan saya butuh pemain di posisi itu," tegas Luis Milla.
Pada kompetisi Liga 1 2022-2023, Persib sebenarnya memiliki pemain yang berposisi sebagai bek kiri, David Rumakiek dan Zalnando. Hanya saja, kedua pemain tersebut mengalami cedera dan harus absen cukup lama dari tim.
David Rumakiek mengalami cedera di bagian lutut dan harus menjalani operasi di salah satu rumah sakit di Jakarta, Jumat (28/10/22). Sehingga, saat ini pemain berusia 23 tahun tersebut masih menjalani program pemulihan.
Sedangkan Zalnando, harus absen sekitar 12-16 Minggu dari tim untuk pemulihan, setelah menjalani operasi patah tulang dibagikan kaki kirinya di salah satu rumah sakit (RS) di Kota Bandung, Jumat (16/12/22).
"Zalnando tidak mungkin bermain, Rumakiek juga karena masih pemulihan cedera," katanya.