Liga Inggris

Menilik Jejak Odion Ighalo, Rencana Cadangan Manchester United Sebelum Wout Weghorst

Minggu, 8 Januari 2023 18:01 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
© https://twitter.com/OptaJoe
3 Rekor Tak Masuk Akal yang Dipecahkan Ighalo dalam Laga Derby County vs Manchester United Copyright: © https://twitter.com/OptaJoe
3 Rekor Tak Masuk Akal yang Dipecahkan Ighalo dalam Laga Derby County vs Manchester United
Odion Ighalo di Manchester United

Sebelum berencana mendatangkan Wout Weghorst yang tengah dipinjamkan ke Besiktas, Manchester United sempat mendatangkan beberapa pemain pinjaman darurat.

Yang terdekat tentu saja keputusan Manchester United merekrut penyerang asal Nigeria, Odion Ighalo sebagai rencana cadangan.

Kala itu, Manchester United mendatangkan Ighalo dengan status pinjaman dari tim asal Liga Super China, Shanghai Shenhua.

Peminjaman Ighalo kala itu terjadi karena pandemi Covid-19 di China yang kemudian membuat Manchester United punya penyerang baru.

Usai menjadi pengganti dalam tiga pertandingan The Red Devils, Ighalo turun pertama kali di 32 besar Liga Europa melawan Club Brugge.

Hanya saja, performa Ighalo tidak begitu bagus, mengingat hanya total 3 gol di Piala FA bersama Manchester United.

Kondisi inilah yang kemudian harusnya menjadi perhatian bagi Manchester United yang tak boleh bertindak terburu-buru, terkait penampilan Odion Ighalo.

Wout Weghorst sendiri memiliki karakter yang mirip dengan Odion Ighalo sebagai penyerang yang berfungsi sebagai target man.

Penyerang tipe inilah yang tak dimiliki Manchester United, dengan beberapa pemain, seperti Anthony Martial dan Marcus Rashford yang bertipe cepat.

Tentu saja, dimensi permainan Manchester United akan bertambah dengan hadirnya Wout Weghorst dari Besiktas di bursa transfer Januari 2023.