In-depth

3 Penyebab Manchester City Disingkirkan Southampton di Perempat Final Piala Liga Inggris

Kamis, 12 Januari 2023 18:05 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Reuters/Phil Noble
Erling Haaland saat berduel dengan Mohammed Salisu dalam laga Liga Inggris antara Manchester City vs Southampton Copyright: © Reuters/Phil Noble
Erling Haaland saat berduel dengan Mohammed Salisu dalam laga Liga Inggris antara Manchester City vs Southampton
Erling Haaland Telat Main

Pep Guardiola mungkin terlalu menganggap remeh Southampton yang kini berada di posisi juru kunci Liga Inggris.

Ia memasang sejumlah pemain pelapis dan menempatkan Erling Haaland sebagai pemain cadangan. Namun mungkin ini menang strategi Pep agar Erling Haaland bisa tampil fit saat bersua Manchester United di akhir pekan mendatang.

Tidak adanya Erling Haaland membuat lini depan The Citizens tumpul. Julian Alvares juga gagal menjalankan tugas dengan baik sebagai ujung tombak.

Erling Haaland tercatat yang hanya dimainkan 34 menit. Karena telat panas, ia gagal menyelamatkan Manchester City dari kekalahan di perempat final Piala Liga Inggris.