Boom! Putra David Beckham Jalani Debut Bersama Tim Brentford
Pertandingan kali ini tentu menjadi debut yang dramatis sekaligus manis bagi Romeo Beckham atas kemenangan mereka pada menit-menit akhir.
Diketahui bahwa Romeo akan bermain bersama Brentford Team B sampai akhir musim ini dengan status dalam pinjaman.
Pemain yang kini baru berusia 20 tahun ini sejatinya adalah pemain dari tim Amerika Serikat, Inter Miami.
Romeo Beckham pun berhasil menampilkan performa apiknnya dalam total 20 pertandingannya bersama tim asal Florida tersebut.
Romeo berhasil memperoleh 10 assist dan membuatnya mencadi top assist serta berhasil mencetak dua gol.
Kemahirannya dalam mengumpan ini pun akhirnya ia bawa untuk memperkuat Brentford Team B sampai akhir musim nanti.
Pelatih dari Brentford pun turut memberikan komentarnya terhadap datangnya Romeo Beckham ke tim mereka ini.
“Kami sangat senang terhadap kedatangan Romeo kali ini. Dia pergi ke sini lantaran liga (MLS) yang dijalani Inter Miami sedang libur,” ucapnya.
“Saya menyukai etos kerjanya dan caranya bertindak baik di dalam maupun di luar pertandingan,” sanjung pelatih Brentford ini.
Diketahui bahwa Romeo Beckham sepertinya tidak bisa bermain untuk Brentford untuk waktu yang lama meningat bahwa musim MLS akan dimulai dalam satu bulan lagi.
Sumber: Mirror