FOOTBALL265.COM - Sempat dikaitkan dekat dengan Arsenal dan Manchester United kala digosipkan hendak menjajal Liga Inggris (Premier League), Joao Felix justru menuju Chelsea.
The Blues mendapatkan penyerang versatile 23 tahun itu dengan kontrak pinjaman hingga akhir musim 2022/2023 dari Atletico Madrid.
Meski hanya bersifat sementara, namun Chelsea tidak main-main dalam usaha mereka membuat Felix mendarat di Stamford Bridge.
Fabrizio Romano melaporkan jika Atletico menerima biaya sewa yang nilainya mencapai 11 juta Euro.
Los Rojiblancos semakin diuntungkan dengan tidak adanya klausul pembelian permanen dan gaji pekanan Felix yang berkisar 290.000 Euro pun kini tidak lagi mereka tanggung.
Chelsea memang tengah butuh seorang bintang yang bisa menjadi pembeda sekaligus mengakhiri tren buruk mereka saat ini usai hanya bisa memenangi tiga dari sepuluh laga terakhir.
Hasilnya Si Biru tersingkir dari Piala FA dan Piala Liga Inggris, semuanya karena tumbang di tangan Manchester City, dan juga tercecer di peringkat kesepuluh Liga Inggris.
Lini depan mereka pun menuai banyak kritik usai dalam dalam periode yang sama Graham Potter gagal membuat anak-anak asuhnya menjebol gawang lawan.
Karena itulah kesempatan untuk merekrut Joao Felix yang berkonflik dengan manajernya di Atletico Madrid tidak mereka lewatkan meski kebijakan tersebut banyak mengundang tanda tanya.
Namun saat ini Chelsea sudah punya cukup banyak penyerang yang tentunya butuh menit bermain agar tetap fit dan bahagia. Bagaimana cara agar Potter bisa membuat Felix tetap masuk ke dalam starting XI racikannya?.