Liga 1: Tak Dapat Izin, Laga Persib vs Bhayangkara FC Resmi Ditunda

Persib sebelumnya menggunakan Stadion GBLA, sebagai kandang di putaran pertama Liga 1 2022-2023, salah satunya saat menjamu Persija Jakarta, Rabu (11/1/23).
Manajemen Persib menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang sudah memberikan kelonggaran kepada tim kebanggaan Bobotoh bermain di Stadion GBLA pada laga tunda Liga 1 2022-2023 kontra Persija Jakarta.
"Saya perlu menyampaikan terima kasih karena ada dispensasi dari pihak PUPR setelah kami berkoordinasi dan bekerja lebih keras untuk diizinkan bisa mendapatkan dispensasi untuk laga melawan Persija," ucapnya.
"Jadi kami mengucapkan terima kasih kepada PUPR, jadi bisa menggunakan Stadion GBLA di pertandingan lawan Persija," jelas Teddy Tjahjono.
Stadion GBLA, tidak dapat digunakan hingga Mei 2023, begitu pula dua venue lain yang ada di Bandung juga disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023, yakni Stadion Persib (Sidolig), Kota Bandung, dan Si Jalak Harupat (Kab. Bandung).