FOOTBALL265.COM - Laga pekan ke-18 Liga 1 Indonesia 2022-2023 antara Arema FC vs Borneo FC yang seharusnya berlangsung Minggu (15/1/23) resmi ditunda PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Kubu tamu pun mengalami kerugian finansial. Keputusan ini dibuat lantaran Arema FC selaku tuan rumah belum memiliki stadion untuk menggelar pertandingan.
Sesuai jadwal, laga perdana putaran kedua Borneo FC seharusnya digelar di Stadion Sultan Agung Bantul, Senin (16/1/23), namun batal lantaran Pemkab Bantul tidak memberi izin pemakaian stadion.
Terkait kondisi itu, PT LIB mempercepat jadwal pertandingan ke Minggu (15/1/23) di Stadion Jatidiri Semarang. Surat resmi perubahan jadwal pun diterima Borneo FC pada Rabu (11/1/23).
Setelah dapat informasi terbaru, manajemen Borneo FC pun langsung mengurus keberangkatan pada Jumat (13/01/23). Semua akomodasi hotel serta transportasi pun diurus.
Akan tetapi, tiba-tiba Pemprov Jawa Tengah kemudian tidak memberi izin pemakaian Stadion Jatidiri untuk laga Arema FC vs Borneo FC. Lalu, PT LIB pun memutuskan menunda pertandingan tersebut.
"Iya kami dapat kabar tadi malam dan surat dari PT LIB yang isinya menerangkan bahwa pertandingan pekan ke-18 harus ditunda," ungkap asisten manajer Borneo FC, Farid Abubakar.
Situasi tersebut membuat keuangan Borneo FC merugi lumayan besar. Pasalnya, pihak klub telah memesan tiket pesawat dan kamar hotel.
"Jelas merugikan Borneo FC, terutama masalah pembiayaan karena kami sudah booking hotel dan pesawat," lanjut Farid Abubakar.