In-depth

Menilik Harta Kekayaan Erick Thohir, Sang Calon Kuat Ketua Umum PSSI 2023-2027

Rabu, 18 Januari 2023 10:56 WIB
Editor: Juni Adi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Erick Thohir resmi mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 di kantor PSSI GBK Arena, Minggu (15/01/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Erick Thohir resmi mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 di kantor PSSI GBK Arena, Minggu (15/01/23).
Latar Belakang Erick Thohir

Erick Thohir adalah salah satu sosok ternama di Indonesia. Ia mengawali kariernya sebagai pengusaha sebelum akhirnya terjun ke dunia politik.

Pria kelahiran Jakarta, 30 Mei 1970 atau 52 tahun yang lalu itu saat ini menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam Kabinet Indonesia Maju besutan Presiden Joko Widodo.

Di dunia sepak bola, Erick Thohir bukanlah orang baru. Ia pernah mengakuisisi saham mayoritas sebesar beberapa klub dunia.

Seperti DC United yang dimilikinya pada tahun 2012 dengan saham sebesar 78 persen. Lalu ada Inter Milan di tahun 2013 dengan saham mayoritas 70 persen.

Setelah berkutat di Amerika Serikat dan Italia, Erick Thohir kini mencoba untuk menjajaki sepak bola Inggris.

Ia mengakuisisi 51 persen saham Oxford United pada September 2022 setelah menjadi pemegang saham minoritas sejak 2018.

Di sepak bola Indonesia, nama Erick Thohir juga banyak eksisnya. Ia pernah mempunyai saham mayoritas di Persib Bandung, mengelola Persija, dan kini mempunyai Persis Solo.

Erick Thohir sendiri sudah resmi mendaftarkan diri maju sebagai Calon Ketua Umum PSSI di Gelora Bung Karno Arena Jakarta pada Minggu (15/1/2023). Menteri BUMN itu datang didampingi berbagai voters yang ikut mengusungnya.

Seperti Kaesang Pangarep pemegang saham Persis Solo, Presiden Sriwijaya FC, Hendri Zainudin, dan petinggi Persib Bandung, Teddy Tjahjono.

Sementara itu Sekretaris Kabinet Pramono Anung memastikan Menteri BUMN Erick Thohir sudah izin kepada Presiden Joko Widodo sebelum maju menjadi calon Ketua Umum PSSI.

Menurut Pramono, Erick Thohir sudah mengantongi izin dari Jokowi untuk mencalonkan diri sebagai calon Ketum PSSI.

"Enggak mungkin Erick maju tanpa izin presiden, sehingga beliau secara resmi sudah ajukan diri jadi calon [Ketum PSSI]," Kata Pramono di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (16/1/2023).