Bursa Transfer

Kylian Mbappe Ingin Tinggalkan PSG Musim Ini, Liverpool Berpotensi Jadi Pelabuhan Terakhir

Sabtu, 21 Januari 2023 08:58 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Juni Adi
© REUTERS/Phil Noble
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, usai laga kontra Leeds United (30/10/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble) Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, usai laga kontra Leeds United (30/10/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble)
Jurgen Klopp Kagumi Kylian Mbappe

Saat menjelang laga Liverpool menghadapi pada 2018, Jurgen Klopp mengaku kagum dengan bakat yang dimiliki oleh Kylian Mbappe.

"Sejujurnya, dia pemain yang luar biasa dan juga anak yang baik, jadi dia anak yang sangat baik. Pemain yang luar biasa, pemain yang luar biasa," ungkapnya.

Klopp bahkan sudah memantau pergerakan Mbappe sejak umurnya masih 17 tahun yang kala itu bermain untuk AS Monaco.

Menurutnya, bomber andalan PSG itu sudah memiliki talenta luar biasa jauh sebelum namanya terekspos.

"Semua orang mengenalnya sejak dia berusia 16, 17 tahun ketika dia tampil mengesankan di tim muda Monaco, dan saya melihat videonya ketika dia berusia 17 tahun dan dia menghancurkan garis pertahanan seperti yang dia lakukan sekarang."

"Dia berada pada tingkat konsistensi yang luar biasa pada usia itu. Dia adalah pemain yang luar biasa, itu jelas, tetapi dia dapat memberikan sesuatu yang spektakuler," terangnya.

Meski demikian, The Reds belum mengeluarkan pernyataan resmi di tengah bola liar bakal merekrut Kylian Mbappe dari PSG. Liverpool sendiri masih harus berbenah di Liga Inggris.

Tercatat, klub asuhan Klopp belum pernah menang sejak pergantian tahun, Liverpool terhitung kalah dua kali dan imbang satu kali dalam tiga pertandingan.

Mengenaskannya, The Reds babak belur dihajar Brighton dengan skor 0-3 di Premier League, Sabtu (14/1/23).

Sementara di Piala FA, Liverpool baru berhasil memenangi babak ketiga atas Wolves setelah sebelumnya bermain imbang 2-2. Kendati demikian, Jurgen Klopp masih dihadapkan sejumlah masalah, yaitu soal mental pemain.