Bola Internasional

Dani Alves Terjerat Kasus Pelecehan hingga Dipecat, Xavi Hernandez Terkejut

Minggu, 22 Januari 2023 17:56 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Albert Gea
Selebrasi Dani Alves usai mencetak gol keempat Barcelona ke gawang Atletico Madrid (06/02/22). (Foto: REUTERS/Albert Gea). Copyright: © REUTERS/Albert Gea
Selebrasi Dani Alves usai mencetak gol keempat Barcelona ke gawang Atletico Madrid (06/02/22). (Foto: REUTERS/Albert Gea).

FOOTBALL265.COM – Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez mengaku terkejut terhadap kasus pelecehan seksual yang saat ini mendera mantan rekan setimnya, Dani Alves.

Sebagaimana diketahui, Dani Alves harus berurusan dengan hukum setelah pada beberapa waktu lalu memaksa seorang wanita untuk melakukan seks oral dengannya.

Seperti dilansir dari Metro, Dani Alves melakukan tindakan tersebut saat berada di toilet. Mantan penggawa Barcelona itu dilaporkan menyentuh bagian kemaluan tanpa persetujuan dari pihak wanita.

Kejadian pelecehan tersebut terjadi pada malam menjelang tahun baru 30-31 Desember lalu di sebuah klub malam.

“Seorang wanita menuding Alves memasukkan tangannya ke dalam saku celana di klub malam yang ikonik. Wanita itu telah memberi tahu teman-temannya kemudian ia memberi tahu staf keamanan,” tulis laporan ABC, dilansir Metro.

Terkait kasus yang menimpanya ini, Dani Alves dikabarkan juga telah menyampaikan kesaksiannya terkait apa yang sebenarnya terjadi saat itu.

“Saya menari dan bersenang-senang tanpa mengganggu ruangan siapa pun. Saya bahkan tidak tahu wanita ini. Bagaimana saya bisa melakukan itu pada seorang wanita?” kata Dani Alves.

“Saya bahkan tidak tahu wanita ini. Bagaimana saya bisa melakukan itu pada seorang wanita? Tentu tidak,” sambung mantan bek Barcelona itu.

Selain itu, sang istri, Joana Sanz, juga memberikan tanggapan terkait apa yang sedang menima suaminya tersebut. Sang istri mengaku terus mendukung dan bersama dengan suaminya

Mendapati Dani Alves yang terjerat kasus pelecehan, mantan rekan yang sekarang menjadi pelatih Barcelona, Xavi Hernandez mengaku terkejut.