Liga Indonesia

Sandi Sute Bicara Kunci Bali United untuk Kalahkan RANS di Pakansari

Selasa, 24 Januari 2023 18:55 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Bali United
Sandi Sute menganggap laga kontra RANS Nusantara jadi kunci awal kebangkitan Bali United di putaran kedua Liga 1 2022/23. Copyright: © Bali United
Sandi Sute menganggap laga kontra RANS Nusantara jadi kunci awal kebangkitan Bali United di putaran kedua Liga 1 2022/23.

FOOTBALL265.COM - Sandi Sute menganggap laga kontra RANS Nusantara jadi kunci awal kebangkitan Bali United di putaran kedua Liga 1 2022/23.

Gelandang Bali United, Sandi Sute, menilai timnya sudah kehilangan banyak poin di Liga 1 2022/2023. Kerja keras dan fokus penuh bisa jadi kunci untuk mengalahkan RANS Nusantara FC di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (25/1/23) malam.

Sandi Sute menjadi sosok yang disorot jelang laga pekan ke-20 ini. Sebelum jadi bagian dari tim Bali United, Sandi Sute merupakan pilar RANS.

Selama jadi bagian dari klub Raffi Ahmad tersebut, Sandi Sute jarang mendapat kesempatan bermain. Total Sandi Sute hanya sekali jadi pemain inti dan enam kali jadi pilar pengganti.

Sementara dalam dua partai awal bersama Bali United, Sandi Sute selalu dimainkan. Sandi Sute main 27 menit lawan Persija dan 46 menit melawan PSM Makassar.

Ada kemungkinan bahwa dalam laga melawan RANS, Sandi Sute kembali dimainkan. Terkait kesiapan itu, Sandi Sute berbicara persiapan bagus yang telah dijalani timnya.

"Persiapan kita sudah cukup matang. Kita hanya perlu fokus pada tim sendiri saja, tentang bagaimana menyerang, bagaimana bertahan dan mencetak gol," kata Sandi Sute.

Sandi Sute menilai partai melawan RANS harus dijadikan momentum kebangkitan. Dalam dua laga pembuka putaran kedua, Bali United mendapat hasil mengecewakan.

Bali United selalu gagal mempertahankan keunggulan pada babak pertama. Bali United kalah dari Persija 2-3 dan diimbangi PSM Makassar 2-2.

"Kita sudah banyak kehilangan poin. Mudah-mudahan lawan RANS, kita bisa poin penuh," harap Sandi Sute.