INDOSPORT. COM - Chelsea sepertinya masih belum akan berhenti dalam mengambil kebijakan mendatangkan amunisi baru pada bursa transfer musim dingin 2023.
Chelsea pada bursa transfer Januari 2023 sebenarnya sudah mendatangkan sejumlah pemain bintang. Mulai dari Mikhaylo Mudryk, Joao Felix hingga Noni Madueke yang akan segera diperkenalkan.
Meski begitu, jika Chelsea ingin berbicara banyak di Liga Inggris musim ini, ada beberapa pemain yang harus didatangkan lagi. Skuad asuhan Graham Potter butuh kedatangan pemain bintang lainnya lagi.
Dengan disokong pemilik yang uangnya tak berseri seperti Todd Boehly, seharusnya Chelsea tak kesulitan untuk mendatangkan pemain bintang lainnya. Pasalnya Todd Boehly benar-benar tak sungkan untuk mengeluarkan uang yang sangat banyak untuk Chelsea.
Melihat bursa transfer Januari 2023 masih belum ditutup, Chelsea ada kemungkinan akan terus menambah pemain yang akan dibeli berikutnya. Apalagi ada beberapa pemain bintang yang sebenarnya sedang dirumorkan akan gabung atau sedang digoda oleh Chelsea.
Dari sekian banyak pemain bintang yang sedang dikaitkan dengan Chelsea saat ini, ada beberapa nama menarik perhatian. Setidaknya ada 3 pemain bintang yang harus dibeli Chelsea pada bursa transfer Januari 2023 kali ini, siapa saja?