FOOTBALL265.COM - Menjelang Derbi Suramadu di Liga 1, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mewaspadai kebangkitan Madura United.
Hal ini dikarenakan Madura United telah kalah dua kali berturut-turut pada laga sebelumnya. "Tentunya mereka tidak ingin mengalami kekalahan yang ketiga kalinya," kata Aji Santoso setelah memimpin latihan, Kamis (26/01/23).
Lanjut Aji, kebangkitan Madura United itu juga diimbangi dengan materi pemain-pemain yang berkualitas.
"Maka dari itu saya tekankan kepada seluruh pemain saya, pertandingan di Madura untuk bermain bagus," ujar bapak lima orang anak ini.
Selama persiapan pertandingan Derbi Suramadu, Aji Santoso juga mengatakan semua pemainnya dalam kondisi bugar.
Hanya saja ada beberapa pemain yang cedera, tetapi dalam batas wajar dan cukup umum dialami pemain sepak bola.
"Kondisi seluruh pemain sangat baik, cuman mungkin Ze ada sedikit lecet kakinya. Mudah-mudahan enggak ada masalah," jelasnya.
Aji Santoso menilai, anak didiknya semakin nyaman berlatih, terlebih setelah mereka berhasil memetik dua kali kemenangan beruntun.
Hasil positif ini diharapkan Aji Santoso terus berlanjut hingga akhir musim Liga 1 2022-2023.