Liga 1: Barito Putera Dipermalukan PSS Sleman, Pelatih Brasil Siap Dipecat
Datang sebagai pelatih pengganti di Liga 1 2022-2023, tetapi Rodney Goncalves belum menunjukkan hasil terbaik bersama skuat Barito Putera.
Setiap kali ia memimpin di tepi lapangan, Laskar Antasari hanya meraih hasil imbang ataupun kalah. Ia belum pernah merasakan kemenangan sejak datang ke Indonesia.
Ketika Rodney absen dan kembali ke Brasil, asisten pelatih Isnan Ali yang mendampingi tim, barulah Barito Putera bisa merasakan kemenangan lagi.
Namun kini, Rodney kembali memupus harapan. Ia belum bisa mempersembahkan kemenangan untuk Laskar Antasari, terlebih ketika menjamu PSS Sleman.
Dalam sesi konferensi pers paska laga, Rodney Goncalves mengaku siap andai manajemen Barito memutus kontraknya.
"Jika tidak diperpanjang, saya siap, karena saya berjuang untuk membuat tim ini bisa lebih baik," blak-blakan Rodney Goncalves kepada media, di Stadion Demang Lehman.
Menurutnya, tekanan untuk kemenangan menjadi hal biasa dalam sepak bola. Tetapi ia berharap tekanan itu yang membuatnya tertantang untuk membuktikan kualitasnya.
"Saya selalu ingin menang. Tidak ada selain saya yang menginginkan kemenangan," tegas pelatih pemegang lisensi UEFA Pro tersebut.
Setelah ini, Barito Putera akan menghadapi lawan yang sulit, dua tim papan atas, Bali United dan PSM Makassar. Rodney ingin membuktikan jika ia masih pantas di klub.
"Kita akan menghadapi Bali United dan PSM Makasar. Kita tahu pasti akan sulit. Tetapi saya yakin tim ini akan lebih baik," tukasnya.