Liga Italia

Minim Pergerakan di Bursa Transfer, AC Milan Siap Hadapi Risiko Super Besar

Rabu, 1 Februari 2023 12:03 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
© Reuters/Massimo Pinca
Paolo Maldini, direktur teknik AC Milan. Foto: REUTERS/Massimo Pinca Copyright: © Reuters/Massimo Pinca
Paolo Maldini, direktur teknik AC Milan. Foto: REUTERS/Massimo Pinca
Milan Pasif Pergerakan di Bursa Transfer, Ada Apa?

AC Milan sejauh ini hanya mengamankan satu pemain anyar, yaitu kiper bernama Devis Vasquez, yang membuat fansnya bertanya-tanya mengapa Rossoneri tidak ada pergerakan di bursa transfer Januari 2023 lagi.

Namun, miskinnya pergerakan itu sebelumnya sudah ditekankan oleh Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini, yang mengatakan bahwa ‘keberlanjutan’ jauh lebih penting, kecuali ada pemain bagus yang bisa diboyong dengan ekonomis.

Salah satu kesempatan terdekat Rossoneri untuk memboyong pemain adalah pengejaran pemain AS Roma, Nicolo Zaniolo, yang tawaaran peminjaman ditambah opsi beli dengan total 22 juta euro ditolak Giallorossi mentah-mentah.

AC Milan aslinya juga memdekati winger muda Universidad de Chile, Dario Osorio, tetapi harga yang diminta klub terlalu tinggi untuk pemain berusia 19 tahun sehingga Rossoneri ogah memenuhinya.

“Kami bukan Milan (zaman) 90an yang mendatangkan pemain hebat nan sudah mapan, tetapi kami harus mengikuti strategi yang membuat kami tetap bertahan sesuai saldo klub. Kami tak akan menyimpang dari itu,” tutur Maldini pada DAZN.

Dengan demikian, AC Milan bakal dihantui risiko super besar apalagi Rossoneri pun gagal total mendatangkan pemain yang tepat di bursa transfer musim panas lalu.

AC Milan sejatinya membutuhkan pelapis Mike Maignan yang juga bisa diandalkan, pemai sayap kanan untuk menambah persaingan Junior Messias dan Alexis Saelemaekers.

Selain itu, juga seorang gelandang baru untuk menjadi pelapis Sandro Tonali dan Ismael Bennacer agar keduanya juga bisa beristirahat, terutama setelah pemain asal Aljazair itu cedera.

Terlebih lagi, skuad Stefano Pioli ini tidak punya sosok bek tengah berpengalaman yang secara fisik lebih oke daripada Simon Kjaer, serta pelapis Theo Hernandez, beserta penyerang tengah yang punya naluri gol mematikan.

Kehadiran 31 pemain dalam skuad ini juga dirasa tidak akan membuat AC Milan kemana-mana, tetapi mau bagaimana lagi sebab Stefano Pioli juga mau tak mau tetap harus berkutat dengan skuad yang dia punya saat ini.

Sumber: Sempre Milan