Liga Indonesia

Klasemen Liga 1: Persib ke Puncak, Egy Maulana Vikri Bisa Bawa Dewa United Menanjak?

Kamis, 2 Februari 2023 08:37 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Grafis: Yanto/INDOSPORT
Klasemen Liga 1 2022-2023, Persib Bandung berhasil merebut puncak, sementara Egy Maulana Vikri diharapkan membawa Dewa United keluar dari zona papan bawah. Copyright: © Grafis: Yanto/INDOSPORT
Klasemen Liga 1 2022-2023, Persib Bandung berhasil merebut puncak, sementara Egy Maulana Vikri diharapkan membawa Dewa United keluar dari zona papan bawah.

FOOTBALL265.COM – Klasemen Liga 1 2022-2023 jelang pekan ke-22, Persib Bandung berhasil merebut puncak, sementara Egy Maulana Vikri diharapkan membawa Dewa United keluar dari zona papan bawah.

Persib Bandung besutan Luis Milla baru saja memastikan posisi mereka di puncak klasemen setelah menaklukkan PSIS Semarang 3-1 di Stadion Jatidiri, Selasa (31/1/2023).

Gol-gol Maung Bandung dicetak lewat Marc Klok, Ciro Alves, dan David da Silva. PSIS sempat memperkecil melalui Taisei Marukawa.

Hasil ini membuat David da Silva dan rekan-rekannya naik ke puncak klasemen dengan 42 poin dari 20 laga sejauh musim ini.

Akibatnya, Persija Jakarta harus melorot ke posisi kedua dengan 41 angka dari 21 pertandingan, yang pada dua hari sebelumnya mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 1-0.

Terlepas dari perubahan posisi di puncak klasemen, persaingan ketat juga terjadi di zona papan bawah yang mana salah satunya ada Dewa United.

Dewa United saat ini menduduki posisi ke-14 di klasemen sementara dengan 22 poin, hanya unggul 5 angka dari ambang degradasi alias 3 posisi terbawah.

Dewa United diyakini bakal keluar dari zona berbahaya itu setelah mereka resmi mendatangkan pemain Timnas Indonesia yang sebelumnya main di Eropa, yakni Egy Maulana Vikri.

Egy yang mantan pemain FK Senica dan FC Vion Zlate Moravce ini akan jalani debutnya saat Dewa United menyambut Madura United pada Kamis (02/02/23).

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink pun menilai penyerap sayap 22 tahun itu aka memberikan warna baru dalam permainan Dewa United di kancah Liga 1.