Persib Wajib Waspada, Kekuatan PSS Sleman di Liga 1 Mendadak Jadi Lengkap
Ibrahim Sanjaya menjadi salah satu pemain yang tak pernah diganti dalam empat partai terakhir. Kemungkinan besar bek berusia 25 tahun juga akan masuk starting eleven, meski Bagus sudah kembali.
Sementara itu, kemungkinan Rachmad Hidayat tampil melawan mantan klubnya juga cukup besar. Rachmad yang kini kerap digeser lebih ke sayap punya kecepatan dan akurasi dalam melepaskan tendangan maupun umpan ke Yevhen.
Untuk Rifky Suryawan, gemilangnya performa rekrutan anyar, Haris Tuharea, serta kontribusi positif Irkham Zahrul Milla, membuat peluangnya melawan Persib cukup tipis.
Namun begitu, siapa pun sosok yang akan dipasang sangat bergantung pada sesi latihan resmi yang dilakukan pada Sabtu (04/02/23).
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, hanya mengingatkan para pemain untuk tak jemawa atas raihan tiga kemenangan beruntun.
"Harapannya, kemauan dan kerja keras tetap dibawa dalam setiap pertandingan," tegas Seto.
Partai ini bisa menjadi momentum PSS Sleman untuk kembali masuk ke posisi sepuluh besar. PSS Sleman yang kini mengoleksi 25 poin hanya selisih dua poin dengan Persita Tangerang yang ada di peringkat delapan.
Hanya saja, meraih kemenangan di kandang Persib juga bukan perkara mudah. Persib dalam tren bagus menyusul empat kemenangan dalam lima partai terakhir.
Persib Bandung pastinya akan termotivasi untuk merebut puncak klasemen Liga 1, setelah Persija Jakarta kembali naik berkat kemenangan atas RANS Nusantara FC 3-1, Jumat (03/02/23).