In-depth

5 Klub Apes yang Pernah Terdepak dari Liga Teratas, Manchester City Selanjutnya?

Selasa, 7 Februari 2023 14:35 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Phil Noble
Manchester City saat ini sedang terjerat kasus di Liga Inggris. Foto: REUTERS/Phil Noble. Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Manchester City saat ini sedang terjerat kasus di Liga Inggris. Foto: REUTERS/Phil Noble.
Mereka yang Pernah Lengser dari 'Habitatnya'

Sepanjang sejarah, publik sepak bola sudah menyaksikan dengan mata kepala sendiri bagaimana klub-klub yang berskandal finansial, korupsi, maupun masalah-masalah lainnya harus terdegradasi dari ‘habitat’ awal mereka di liga.

Jika ikut apes, bukan tidak mungkin Manchester City akan mengalami nasib serupa klub-klub ini dalam waktu dekat.

Siapa saja?

Juventus

Terlepas dari tragedi pengurangan poin di Serie A Liga Italia musim ini, Juventus sudah sangat terkenal dengan skandal calciopoli mereka pada 2006 silam.

Buntutnya, Juventus harus ikhlas dua gelar scudetto-nya dicabut dan didepak ke Serie B, yang tentu membuat banyak orang termasuk para pemainnya merasa terpukul.

Namun skandal calciopoli tersebut tidak mampu menutup fakta bahwa Juventus adalah klub raksasa Liga Italia yang kehebatannya sulit dibendung. Tempat mereka adalah di Serie A dan benar-benar terbukti.

Juventus yang sedang terpuruk berhasil bangkit dan finis sebagai pemuncak klasemen Serie B, meraih tiket promosi ke Serie A.

Hanya saja, gara-gara calciopoli, klub asal Turin ini kehilangan sejumlah pemain andalannya seperti Fabio Cannavaro, Adrian Mutu, Zlatan Ibrahimovic.

Rangers FC

Klub Liga Skotlandia ini juga pernah merasakan pahitnya lengser dari kompetisi level teratas, Scottish Premiership, saat mengalami krisis keuangan dan bangkrut pada tahun 2012.

Mereka kemudian harus memulai lagi dengan lengser ke kompetisi level keempat, Third Division, alias yang terendah di piramida Liga Skotlandia.