5 Pemain dengan Gol Terbanyak di 5 Liga Top Eropa, yang Pertama Hampir 700 Gol!
Karim Benzema telah mencetak 402 gol di lima liga top Eropa. Sebelum bersinar di Real Madrid, dia lebih dulu tenar di Olympique Lyon dengan 66 gol dan 27 assist dalam 148 laga.
Pada 2009, dia pindah ke Madrid dan sudah mengemas 336 gol dan 162 assist dalam 626 pertandingan untuk Los Blancos.
Di klub raksasa Spanyol inilah striker asal Prancis tersebut menjuarai lima gelar Liga Champions dan empat gelar La Liga.
Robert Lewandowski - 470 gol
Robert Lewandowski sudah mengemas 470 gol dalam 587 lag. Dengan rata-rata 0,8 gol per pertandingannya, dia bahkan lebih baik dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Lewandowski menarik perhatian saat masih berseragam Borussia Dortmund dengan mencetak 103 gol dan 42 assist dalam 183 pertandingan. Pada 2014, dia pindah ke Bayern Munchen.
Di sana, Lewandowski semakin mematangkan ketajamannya dengan mencetak 344 gol dan 72 assist dalam 375 pertandingan.
Kini, striker andalan Polandia tersebut berkiprah di Spanyol untuk bergabung bersama Barcelona dan saat sini dia sudah memiliki 23 gol dalam 25 pertandingan.