4 Klub Sepak Bola Ini Pernah Dapat Trofi Hibah, Manchester United dan Liverpool Selanjutnya?
Klub raksasa Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai, pernah terpukul ketika gelar juara K-League dan Liga Champions Asia mereka pada tahun 2016 harus dicabut oleh AFC. Keputusan ini diambil setelah salah satu pengurus mereka ketahuan menyogok wasit pada tahun 2013.
Tak cuma gelar liga dan Liga Champions saja yang dicabut, pada musim 2017 Jeonbuk harus memulai kompetisi liga dengan pengurangan sembilan angka. Sebagai gantinya, tim runner-up K-League 2016, FC Seoul, dinobatkan sebagai juara dengan koleksi 70 poin.
Jeonbuk sendiri lengser ke posisi kedua setelah disanksi pengurangan 9 poin sehingga mereka hanya mengumpulkan 67 poin.
Jeonbuk juga harus didiskualifikasi dari keikutsertaannya di Liga Champions pada tahun 2017. Skandal ini sempat menghebohkan Korea dan Asia. Keputusan AFC dan KFA pun mendapat apresiasi.
1. Club Brugge (2019-2020)
Club Brugge jadi klub Eropa pertama yang mendapatkan gelar juara 'cuma-cuma' di masa pandemi virus corona yang melanda Benua Biru.
Liga Belgia 2019/20 akhirnya secara resmi telah diberhentikan permanen karena pandemi virus corona.
Sebagai hasil dari keputusan itu, Club Brugge dinobatkan sebagai juara baru Liga tertinggi Belgia. Sedangkan AA Gent menjadi runner-up karena selisih 15 poin di bawah Club Brugge.