Borneo FC Dikalahkan Dewa United, Ini Dalih Andre Gaspar
Situasi ini dikatakan Andre Gaspar membuat mental pemain menurun. Itu jadi pekerjaan rumah bagi tim pelatih agar bisa membangkitkan kembali motivasi tim.
'Kami akan terus berusaha dan memberikan yang terbaik dan fokus untuk laga selanjutnya," tegasnya.
Sementara itu, gelandang Borneo FC, Ambrizal Umanailo mengatakan mereka tak boleh terlalu lama larut dalam kesedihan. Pesut Etam harus bangkit karena sudah ditunggu Persis Solo pada laga selanjutnya.
"Ini hasil yang kurang baik tapi kami tak boleh berlama-lama kaya gini. Kami harus bangkit untuk meraih kemenangan," ujarnya.
"Sampai saat ini kami masih punya kans (juara). Jadi ke depan harus lebih baik jika kami ingin juara, karena masih banyak pertandingan dan di laga berikutnya Insha Allah bisa menang," tuntas Umanailo.
Kekalahan dari Dewa United membuat Borneo FC tertahan di peringkat lima klasemen sementara Liga 1 2022. Tim milik Nabil Husein itu kumpulkan 36 poin dari 22 pertandingan.