Liga Champions

Eks Pelatih Tottenham Koar-koar Harry Kane Bakal ‘Bunuh’ AC Milan

Selasa, 14 Februari 2023 23:15 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Reuters/Paul Childs
Eks pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp, koar-koar bahwasannya Harry Kane bakal membunuh AC Milan dalam babak 16 besar Liga Champions 2022-2023. (Foto: Reuters/Paul Childs) Copyright: © Reuters/Paul Childs
Eks pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp, koar-koar bahwasannya Harry Kane bakal membunuh AC Milan dalam babak 16 besar Liga Champions 2022-2023. (Foto: Reuters/Paul Childs)

FOOTBALL265.COM – Eks pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp, koar-koar bahwasannya Harry Kane bakal 'membunuh' AC Milan dalam babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.

Harry Redknapp mengomentari pertandingan antara AC Milan vs Tottenham Hotspur, yang akan berlangsung di Stadion San Siro, Rabu (15/02/23) pukul 03.00 WIB.

Hal tersebut dikarenakan Harry Redknapp merupakan pelatih yang pernah menangani The Lily Whites, julukan Tottenham Hotspur.

Redknapp menangani Tottenham Hotspur dalam kurun waktu lebih kurang selama 4 tahun, terhitung dari 26 Oktober hingga 14 Juni 2012.

Pelatih berpaspor Inggris tersebut juga merupakan sosok yang berada di balik kesuksesan ujung tombak Tottenham, Harry Kane.

Pasalnya Harry Redknapp merupakan pelatih yang memberikan kesempatan kepada Harry Kane memainkan karier profesionalnya di Tottenham Hotspur pada 2011 silam.

Kendati demikian, selang satu tahun kemudian Redknapp justru harus angkat kaki dari kursi kepelatihan The Lily Whites dan berpisah dengan Harry Kane.

Keadaan itu disebabkan karena pelatih yang kini berusia 75 tahun tersebut dianggap tidak memberikan dampak yang signifikan elama empat tahun menjabat sebagai pelatih Tottenham.

Namun, jasa Harry Redknapp dalam mengorbitkan Harry Kane tidak bisa dilupakan. Bahkan, saat ini Harry Kane menjadi salah satu bagian paling penting bagi Tottenham.

Di sisi lain, Harry Redknapp yakin jika Harry Kane akan menjadi ancaman yang bakal merepotkan AC Milan dalam pertandingan babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.