FOOTBALL265.COM - Raksasa Liga Spanyol, Barcelona disebut akan coba mendatangkan bintang timnas Jepang, Takefusa Kubo di bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Barcelona disebut akan mendatangkan pemain baru untuk mengisi sektor sayap di bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Menariknya, pemain yang akan didatangkan oleh Barcelona adalah eks pemain klub rival, Real Madrid, Takefusa Kubo.
Takefusa Kubo sendiri kini tengah bermain untuk klub Liga Spanyol, Real Sociedad usai hengkang dari Real Madrid.
Hanya saja, ada satu masalah yang menjadi ganjalan Barcelona, yaitu harga Takefusa Kubo yang mencapai 60 juta euro.
Harga tersebut adalah klausul pelepasan, sehingga Blaugrana akan coba memenuhi harga tersebut jika tak ingin bernegosiasi dengan Real Sociedad.
Takefusa Kubo sendiri adalah salah satu pemain muda menjanjikan dari Asia dalam beberapa tahun ke belakang.
Kubo sempat nyaris bersekolah di La Masia yang dikenal merupakan akademi Barcelona, tetapi gagal hengkang karena peraturan FIFA.
Selepas gagal bergabung ke Barcelona, Kubo yang disebut sebagai Lionel Messi dari Jepang kemudian menjalani debut sebagai salah satu pemain termuda di Liga Jepang bersama dengan FC Tokyo.
Selepas menjalani debut bersama dengan FC Tokyo, Takefusa Kubo pun kemudian hengkang ke Real Madrid pada Juli 2019.