Liga Inggris

Jilat Ludah Sendiri, Man United Rela Langgar ‘Ronaldo Rule’ demi Pertahankan Rashford

Senin, 20 Februari 2023 16:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Peter Powell
Manchester United siap melanggar aturan yang dibuat sejak kepergian Cristiano Ronaldo demi bisa memperpanjang kontrak penyerang andalan mereka, Marcus Rashford. (Foto: REUTERS/Peter Powell) Copyright: © REUTERS/Peter Powell
Manchester United siap melanggar aturan yang dibuat sejak kepergian Cristiano Ronaldo demi bisa memperpanjang kontrak penyerang andalan mereka, Marcus Rashford. (Foto: REUTERS/Peter Powell)

FOOTBALL265.COM – Klub Liga Inggris, Manchester United siap melanggar aturan yang dibuat sejak kepergian Cristiano Ronaldo demi bisa memperpanjang kontrak penyerang andalan mereka, Marcus Rashford.

Saat ini, Manchester United telah menetapkan bahwa kontrak baru Marcus Rashford menjadi prioritas utama setelah sang pemain tampil mengesankan sejauh musim ini.

Penyerang berkebangsaan Inggris tersebut memiliki sisa waktu 18 bulan sebelum kontraknya berakhir. Namun, sampai saat ini belum ada tanda-tanda Rashford akan bertahan.

Padahal, Rashford telah menjadi tulang punggung skuad Erik ten Hag dalam upaya persaingan gelar juara Liga Inggris 2022-2023 dengan Arsenal dan Manchester City.

Terbaru, Rashford mampu mencetak dua gol dan jadi man of the match saat Man United mengalahkan Leicester 3-0, Minggu (19/02/23).

Di sisi lain, Rashford mulai banyak dilirik sejumlah klub raksasa. Real Madrid, Paris Saint-Germain hingga Barcelona kabarnya tertarik untuk mengamankan jasa Rashford.

Melihat situasi ini, Erik ten Hag pun meminta Man United untuk bergerak cepat mengajukan kontrak baru pada Rashfrod. Jika perlu, melanggar aturan batasan gaji sang pemain.

Melansir Sport Mirror, Manchester United dilaporkan sudah menawarkan Marcus Rashford kontak baru dengan gaji mencapai 300.000 pound (Rp5,4 miliar) per pekannya

Jika tawaran tersebut tak cukup untuk membuat Rashford bertahan, mau tidak mau Man United akan melepas Rashford dengan harja jual di luar nalar, yakni 120 juta pound (Rp2,1 triliun).

Tawaran gaji sebesar nilai tersebut terhadap Marcus Rashford sendiri sejatinya telah membuat Manchester United harus melanggar aturan batasan gaji yang mereka tetapkan pada Januari kemarin.